Selasa, 27 Desember 2011

Mengatasi Bibir yang Pecah – Pecah



“Annyeong Haseo....!  ^-^”

Kali ini aku mau berbagi tips nih buat para wanita yang punya masalah pada bibirnya. Masalah yang mau dibahas adalah bibir pecah-pecah. Masalah yang sudah biasa dialamin oleh orang-orang begitu  juga saya. Pertama – tama saya mau jelasi nih “mengapa bibir sering mengalami pecah-pecah?” karena bibir memiliki lapisan kulit yang sangat tipis, sehingga apabila kelembapan kulit tidak terjaga maka kulit pada bibir akan mudah mengering dan kemudia mengelupas.  Untuk mengatasinya berikut tips yang harus anda lakukan agar bibir sehat dan tidak pecah- pecah:
  •   Untuk menghilangkan kulit bibir yang terkelupas.  Jangan menarik kulit bibir tersebut dengan paksa karena dapat menyebabkan iritasi pada bibir. Caranya, gunakan sikat gigi bayi  atau handuk celupkan kedalam air hangat  Kemudin gosokkan ke bibir dengan lembut dan lakukan berulang kali. Maka kulit kering tersebut akan mengelupas sedikit demi sedikit tanpa menyebabkan iritasi. *aku sudah mencobanya dan ternyata lebih baik daripada langsung mengelupaskannya dengan cara menarik kulit*
  •  Setiap malam sebelum tidur  gunakan scrub khusus bibir. Jika anda tidak memilikinya anda dapat menggunakan madu sebagai penggantinya. Cara ini dapat merawat kelembutan kulit bibir karena madu dapat membuat kulit bibir menjadi tambah halus. Selain sebelum tidur setelah bangun tidur juga dioleskan dibibir.
  • Gunakan Lipblam untuk menjaga kelembapan kulit.
  • Rajin-rajinlah mengangkat sel kulit mati pada bibir dengan  menggunakan sikat gigi  yang halus. Caranya hanya dengan menggosok sikat ke bibir.
  •  Selain itu banyak-banyaklah minum air putih.


Note: Kesalahan dalam memilih produk juga dapat membuat bibir kering dan terkelupas. Sebaiknya hentikan penggunaan produk tersebut.

Semoga tips di atas dapat bermanfaat untuk anda. Dan Gomawo sudah berkunjung ke blog saya...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar